Jakarta - Pemutaran film terakhir 'Harry Potter', 'Harry Potter and the Deathly Hallows II' di seluruh dunia tinggal menghitung hari. Lalu, apakah film itu akan diputar di Tanah Air?
"Masih belum pasti, karena belum ada perkembangan," ujar Ketua Umum Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) Johny Syafrudin, saat dihubungi detikhot lewat telepon, Senin (4/7/2011).
'Harry Potter and the Deathly Hallows II' akan diputar perdana di Trafalgar Square, London, Inggris pada 7 Juli. Sementara, di Singapura, film yang dibintangi Daniel Radcliffe, Rupert Grint dan Emma Watson dijadwalkan tayang pada 14 Juli.
Sampai saat ini, Satrya Perkasa Esthetika yang biasa mengimpor film-film 'Harry Potter' belum juga mendapat izin untuk mengimpor film tersebut. Perusahaan itu masih tersandera tunggakan pajak royalti dan bea masuk impor film.
Meski dalam waktu dekat ini ada importir baru yang mendapat izin dari pemerintah, 'Harry Potter and the Deathly Hallows II' tidak akan diputar bersamaan dengan jadwal pemutaran di seluruh dunia. Menurut Johny, importir memerlukan dua minggu hingga film tersebut siap diputar di bioskop.
Tak hanya 'Harry Potter and the Deathly Hallows II', 'Transformers: Dark of the Moon' juga belum pasti diputar di Indonesia.
Sumber: http://hot.detik.com
yaa walopun begitu, kita para Harpot Freaks berharap banget kalo film Harry Potter yang terakhir ini bisa tayang di Indonesia, semoga aja begitu. AMINN
"Masih belum pasti, karena belum ada perkembangan," ujar Ketua Umum Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) Johny Syafrudin, saat dihubungi detikhot lewat telepon, Senin (4/7/2011).
'Harry Potter and the Deathly Hallows II' akan diputar perdana di Trafalgar Square, London, Inggris pada 7 Juli. Sementara, di Singapura, film yang dibintangi Daniel Radcliffe, Rupert Grint dan Emma Watson dijadwalkan tayang pada 14 Juli.
Sampai saat ini, Satrya Perkasa Esthetika yang biasa mengimpor film-film 'Harry Potter' belum juga mendapat izin untuk mengimpor film tersebut. Perusahaan itu masih tersandera tunggakan pajak royalti dan bea masuk impor film.
Meski dalam waktu dekat ini ada importir baru yang mendapat izin dari pemerintah, 'Harry Potter and the Deathly Hallows II' tidak akan diputar bersamaan dengan jadwal pemutaran di seluruh dunia. Menurut Johny, importir memerlukan dua minggu hingga film tersebut siap diputar di bioskop.
Tak hanya 'Harry Potter and the Deathly Hallows II', 'Transformers: Dark of the Moon' juga belum pasti diputar di Indonesia.
Sumber: http://hot.detik.com
yaa walopun begitu, kita para Harpot Freaks berharap banget kalo film Harry Potter yang terakhir ini bisa tayang di Indonesia, semoga aja begitu. AMINN
Tidak ada komentar:
Posting Komentar